Menu ✖

Mode Gelap

Menu ✖

Mode Gelap

Depok

2 Posyandu di Pontir Diresmikan Secara Bersamaan

badge-check


					Wali Kota Depok, Mohammad Idris membubuhkan tanda tangan peresmian Posyandu Srikaya di RW 04, Kelurahan Cinangka. Perbesar

Wali Kota Depok, Mohammad Idris membubuhkan tanda tangan peresmian Posyandu Srikaya di RW 04, Kelurahan Cinangka.

Harian Sederhana, Depok – Dua posyandu bantuan APBD Kota Depok dan swadaya warga di lingkungan RW 01 dan 05, Kelurahan Pondok Petir (Pontir), Kecamatan Bojongsari, Kota Depok diresmikan secara bersamaan oleh Wali Kota Depok, Mohammad Idris pada Jumat (21/2)

Posyandu di lahan seluas 50 meter persegi itu merupakan hibah keluarga alm H. Ismet kepada Pemerintah Kota Depok. Posyandu Rose di RW 01dan Tulip di RW 05.

Wali Kota Depok, Muhammad Idris mengatakan, ini semua berkat kolaborasi bersama untuk mewujudkan masyarakat yang berdaya bukan saja pemerintah saja, tetapi seluruh lapisan masyarakat termasuk pengusaha juga bagian dari kesuksesan pembangunan.

Sementara untuk Indek Pembangunan Manusia (IPM) kecamatan Bojongsari cukup bagus, meskipun masih dibawah besar. Peningkatan Indek dari tahun 2015 sampai 2020 cukup baik naik 5 poin hingga 76 meskipun masih di bawah lima besar.

“Alhamdulillah Bojongsari tidak ada stunting, posyandu adalah sebagai wadah dasar kesehatan masyarakat yang perlu difasilitasi, dan untuk posyandu di Kelurahan Pondok Petir sekarang ini ada 19 posyandu dan terbanyak dari kelurahan lainnya,” tandasnya.

Untuk itu, walikota Depok berpesan kepada kader posyandu untuk lebih semangat kerja dan swadaya.

“Kata Nabi Muhammad SAW orang yang terbaik adalah umur yang panjang dan setiap umurnya itu untuk kebaikan-kebaikan, artinya orang yang terbaik dipandangan Allah adalah kader-kader posyandu,”beber Idris.

Dikatakannya, Pemerintah Kota Depok di tahun 2021 akan memperjuangkan nasib kader posyandu agar bisa diberdayakan.

“Insyaallah tahun 2021 pemerintah akan mengupayakan agar kader posyandu bisa diberdayakan, selama ini kader selalu bekerja-bekerja dengan ikhlas tapi ga ada gajinya,” ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua RT 02 Kelurahan Pondok Petir, Yusup Sanjaya, mengucapkan banyak terimakasih kepada keluarga alm H. Ismet yang menghibahkan tanahnya untuk posyandu, sebelumnya, RW 05 belum memiliki gedung sendiri dan masih memanfaatkan rumah masyarakat atau kader.

“Saya hanya berharap kepada kader posyandu untuk lebih semangat dan giat untuk memberikan pelayanan kesehatan dasar kepada ibu hamil dan balita karena ga ada gajinya,” ujarnya.

Dalam acara itu hadir, Camat Bojongsari, Dede Hidayat, Lurah Pondok Petir, Rizal Farhan, Kabid DPAPMK Kota Depok, Anwar Nasihin, Ketua Paguyuban RW H. Anwar, Kader PKK, posyandu, posbindu, eleman masyarakat serta ketua RT dan RW se-Kelurahan Pontir. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Disdik Kota Depok Perbaiki SDN Mekarjaya 29 Secara Bertahap, Pakai BTT

16 Januari 2025 - 09:49 WIB

Atap SDN Mekarjaya 29 ambruk.

Kota Depok Endemis DBD, Ini Jumlah Kasus Selama 2024 Mencapai 4.825 Kasus

27 Desember 2024 - 13:24 WIB

Ratusan Personil Gabungan Siap Amankan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Depok

24 Desember 2024 - 13:44 WIB

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Trending di Depok