Metro Depok – Sudah menjadi sebuah fenomena setiap tahun, arus balik mudik Lebaran akan selalu diikuti dengan para pendatang baru yang ingin mengadu nasib atau mencari pekerjaan di kota-kota besar, termasuk Kota Depok.
Menyikapi hal tersebut, Waki Wali Kota Depok Pradi Supriatna mengharapkan agar warga pendatang yang masuk ke Kota Depok hmemiliki keahlian, kemampuan, maupun pendidikan yang memadai. Jika tidak memiliki beberapa hal tersebut, dirasa akan sulit bersaing.
“Setelah Lebaran diprediksi jumlah penduduk di Kota Depok akan bertambah secara signifikan atau membludak. Pasalnya, pertambahan tersebut dikarenakan warga pendatang yang ingin menetap di Depok. Karena itu, mereka harus punya keahlian jika memang ingin mencari pekerjaan,” ungkapnya.
Dia mengatakan Kota Depok sangat kompetitif. Bila nantinya para warga pendatang tidak memiliki keahlian maupun pendidikan yang memadai atau mumpuni kedepannya akan menimbulkan permasalahan baru.
“Dengan tumbuh serta berkembangnya Depok menjadi kota yang berkembang, saat ini tentunya Depok menjadi salah satu kota tujuan dan harapan merubah hidup. Hal ini membuat sebagian masyarakat yang ingin untuk mencari nafkah di Kota Depok,” tuturnya kepada Metro Depok, belum lama ini.
Pradi mengatakan tidak bisa melarang masyarakat untuk mengadu nasib di Kota Depok. Tapi bila para warga pendatang hanya modal nekat tanpa disertai kemampuan serta keahlian maka pada akhirnya akan menjadi beban atau masalah di kemudian hari.
“Karena Depok membutuhkan orang-orang yang memiliki kemampuan dan keahlian,” katanya. (WS/MD/JPG)