Harian Sederhana, Cimanggis – Salah satu upaya Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kota Depok untuk memutus mata rantai kekerasan pada anak dengan menggandeng Forum Anak. Hal ini sebagai bagian dari upaya dengan melibatkan anak-anak secara langsung.
“P2TP2A sangat mengapresiasi koordinasi dengan Forum Anak Kota Depok dengan grakannya sebagai Pelopor dan Pelapor (2P). Karena sesungguhnya 2P yang dilakukan oleh forum anak bisa dijadikan teladan di sekolahnya,” ujar Ketua P2TP2A, Elly Farida, usai menjadi narasumber dalam Pelatihan Pelopor dan Pelapor (2P) bagi anggota Forum Anak Kota Depok, di Wisma Hijau, Cimanggis, Senin (01/04).
Selain itu, Bunda Elly, sapaan akrabnya, juga akan lebih mengajak anak-anak dan remaja untuk menyelesaikan masalah yang ada di sekitar mereka. Tentunya dengan memberikannya pembekalan, baik pelatihan maupun workshop, sehingga mereka dapat memahami tugas dan perannya dalam 2P.
Sementara itu Kepala Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) Nessi Annisa Handari, mengatakan Forum Anak diharapkan sebagai 2P, maupun menjadi teman sebaya dalam memberikan masukan pada temannya. Hal ini karena terkadang sesama mereka lebih terbuka untuk bercerita dibanding dengan orang tua atau orang lebih dewasa lagi.
“Diharapakannya forum anak 2P ini menjadikan depok sebagai Kota Layak Anak. Pemerintah sudah melakukan berbagai program dan kegiatan untuk mewujudkan Depok KLA, terutama dalam melibatkan forum anak untuk setiap kegiatan yang ada,” tutupnya.