Harian Sederhana, Sawangan – Kantor Kecamatan Sawangan bakal dipugar menjadi dua lantai. Pelaksanaan pembangunan dilakukan dalam waktu dekat ini.
Menurut Sekretaris Kecamatan, H Dadi Rusmiadi, kantor kecamatan akan direhab total menjadi dua lantai. Namun, kegiatan pembangunannya waktunya belum dipastikan hanya pelaksanaannya di tahun 2019. Untuk itu pihaknya sudah melakukan pemindahan sebagian barang-barang kantor ke kawasan Pengasinan.
“Jadi, tempat sementara kantor Kecamatan Sawangan di Jalan Raya Pengasinan, sekitar 100 meter dari pertigaan lampu merah Jalan Pengasinan,” ujarnya, kemarin.
Pembangunan kantor Kecamatan Pengasinan ini, diungkapkannya, dibangun dua lantai. Pengajuan pembangunan kantor kecamatan dilakukan sekitar 2017. Dengan adanya kantor kecamatan menjadi dua lantai keberadaan kantor tersebut lebih nyaman dari sebelumnya, karena ruang pelayanan masyarakat menjadi luas, termasuk juga aula untuk pertemuan masyarakat.
“Jadi, nantinya kantor kecamatan ini lebih nyaman,” ucapnya.
Ito, staf kecamatan setempat mengakui, barang-barang kantor sudah dibawa sebagian ke kantor sementara di kawasan Pengasinan. Namun, barang yang lainnya belum diangkut karena masih menunggu instruksi pimpinannya.
“Barang-barang sudah dibawa sebagian, sehingga beberapa ruang sudah kosong,” ujarnya.
Informasi yang diperoleh, sebelum kantor kecamatan tersebut dibongkar nantinya akan digunakan untuk gudang logistik Pemilu.