Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Masyarakat Depok Diminta Segera Daftar JKN-KIS

badge-check


					Anggota DPR RI Lucy Kurniasari Perbesar

Anggota DPR RI Lucy Kurniasari

Harian Sederhana, Depok – Anggota DPR RI Lucy Kurniasari mengajak masyarakat untuk mendaftarkan diri dalam program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).

“Sesuai undang-undang, setiap warga negara memiliki hak yang sama untuk memperoleh pelayanan kesehatan. Oleh karena itu, Program JKN-KIS ini hadir untuk mewujudkan hal tersebut. Diharapkan dengan adanya Program JKN-KIS ini, maka tidak ada lagi kesenjangan. Jadi warga yang kurang mampu pun dapat berobat dengan baik,” ungkap Lucy.

Wanita yang tinggal di Kecamatan Cinere, Kota Depok ini mengutarakan bahwa dirinya bersama keluarganya telah terdaftar sebagai peserta JKN-KIS sejak tahun 2014.

“Sejak terdaftar sebagai peserta JKN-KIS, saya telah beberapa kali menggunakan untuk berobat di Klinik Pratama Rawat Jalan Mutiara Sehat yang menjadi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) tempat saya terdaftar. Selama saya menggunakan kartu JKN-KIS untuk berobat, saya dilayani dengan baik meskipun saya tidak mengeluarkan biaya sama sekali ketika berobat,” tuturnya.

Sebagai salah satu pengesah regulasi terkait kesehatan, Lucy tentu paham tentang sejarah hadirnya Program JKN-KIS yang bertujuan memberikan akses yang lebih baik kepada masyarakat untuk memperoleh pelayanan kesehatan. Oleh karena itu, ia mengharapkan agar Program JKN-KIS terus dikembangkan agar dapat terus memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat.

Menurutnya, Program JKN-KIS telah banyak mengalami peningkatan. Hal itu terbukti dari pengalaman yang ia rasakan sendiri ketika berobat di klinik dengan menggunakan kartu JKN-KIS miliknya.

“Dibandingkan ketika awal diluncurkan pada tahun 2014 lalu, Program JKN-KIS sudah mengalami banyak peningkatan. Namun saya mengharapkan agar program ini terus dikembangkan. Menurut saya akan lebih baik jika sistemnya lebih dikembangkan lagi. Sistem yang semakin mempermudah pasien dalam berobat,” katanya.

Lucy pun mengimbau kepada semua warga negara yang belum memiliki JKN-KIS untuk segera mendaftarkan diri menjadi peserta JKN-KIS agar memiliki jaminan perlindungan kesehatan. Lebih lanjut, ia juga mengajak kepada semua pihak agar bersama-sama mendukung suksesnya Program JKN-KIS.

(*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok