Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Pendidikan

HUT ke-20 Kota Depok, PAUD Mentari Muslim Gelar Pawai dan Lomba Mewarnai

badge-check


					Sulung Hawari, Ketua Yayasan Kamus Putra Madani menyerahkan piala kepada pemenang lomba.(FOTO : Istimewa)  Perbesar

Sulung Hawari, Ketua Yayasan Kamus Putra Madani menyerahkan piala kepada pemenang lomba.(FOTO : Istimewa) 

Harian Sederhana, Rangkapanjaya – Memperingati HUT Kota Depok 27 April dan Hari Kartini, PAUD Mentari Muslim di Cluster D’Kamus Residence, Jalan Mushim, Kp. Pulo, RT 03/ RW 09, Kelurahan Rangkapanjaya menggelar kegiatan pawai dan fashion show. Peserta terbaik memperoleh hadiah berupa piala.

Andi Merlin selaku Kepala PAUD Mentari Muslim, mengatakan, kegiatan pawai dan fashion show yang diikuti anak-anak usia dini untuk memperingati Hari Kartini sekaligus menyambut HUT ke-20 Kota Depok.

Dengan peringatan Hari Kartini, diungkapkannya, agar para siswa mengenal jasa  pahlawan sehingga mereka bisa menghormati dan menghargainya, kemudian sebagai siswa PAUD juga diharapkan mereka berniat sekolah dengan baik, semangat mengejar cita-cita seseuai semangat Ibu Kartini yang menulis buku Habis Gelap Terbitlah Terang.

“Semoga kelak mereka bisa melanjutkannya membangun negeri ini sesuai dengan keahliannya masing-masing,” ujarnya, baru-baru ini.

Sementara itu,  Ketua Yayasan Kamus Putra Madani, Sulung Hawari menerangkan bahwa acara Kartini day tahun ini dirangkai dengan memperingati HUT ke-20 Kota Depok. Acara tersebut  diisi dengan pawai keliling sekitar sekolah dilanjutkan fashion show, mewarnai gambar yang diikuti para siswa. Hadir dalam acara tersebut orangtua wali murid

“Bagi siswa yang dinilai terbaik dalam lomba Hari Kartini  mendapat piala sebagai bentuk  penghargaan,” pungkasnya.

(*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

BOP Tak Kunjung Cair, PKBM Tak Bisa Bayar Gaji Tutor

2 Juni 2020 - 11:14 WIB

6 Tahun Berdiri, SMK Bina Insan Madani Berikan Kelonggaran Siswa Baru

2 Juni 2020 - 05:11 WIB

Depok Perpanjang Kegiatan Belajar di Rumah Hingga 18 Juni

30 Mei 2020 - 14:47 WIB

Cerita Panitia PPDB : Siswa Titipan, Bikin Pusing

20 Mei 2020 - 10:15 WIB

DPRD Jabar Minta Disdik Fasilitasi Internet PPDB

19 Mei 2020 - 14:08 WIB

Trending di Pendidikan