Harian Sederhana, Depok – Festival Budaya Bojongsari yang diselenggarakan Rabu (1/5/2019) 2019 di Kantor Kecamatan Bojongsari, Jalan Raya Bojongsari-Ciputat berlangsung meriah.
Kegiatan yang diselenggarakan aparatur kecamatan setempat ini, terkait dengan HUT ke-20 Kota Depok pada 27 April. Festival yang dimeriahkan makanan kuliner dan minuman ringan yang dibagikan secara gratis, juga dilengkapi pameran prodak UMKM, jalan santai dengan hadiah utama sepeda motor dan barang elektronik dibuka Wali Kota Depok, Mohammad Idris menjadi hiburan menarik.
Acara tersebut dihadiri ribuan warga dari Bojongsari dan sekitarnya. Mereka datang dari tujuh kelurahan yang berada di bawah Kecamatan Bojongsari untuk mengikuti berbagai kegiatan yang dipusatkan di halaman kantor Kecamatan Bojongsari.
“Ini merupakan kegiatan tahunan sebagi hiburan hari jadi ke-20 Kota Depok, juga bisa menjadi ajang silaturahmi,” kata Camat Bojongsari, Usman Haliyana kepada Harian Sederhana.
Kegiatan yang diselenggarakan ini, ditambahkan, mantan Sekdis Dinaskersos Pemkot Depok ini, gerak jalan santan, makanan kuliner dan minuman gratis, pameran prodak UMKM Bonjongsari, serta berbagai hiburan lainnya.
Khusus gerak jalan santai, bagi peserta yang beruntung mendapatkan door prize utama sepeda motor, empat sepeda gunung, serta alat-alat elektronik dan ratusan hadiah hiburan.
“Semua ini diberikan untuk masyarakat di wilyah Kecamatan Bojongsari, sehingga mereka semakin mengetahui pada setiap 27 April merupakan hari jadi Kota Depok,” tandasnya.
Kegiatan tersebut tidak terlepas dukungan dari elemen masyarakat, termasuk pengusaha yang memberikan kontribusi untuk kegiatan acara tersebut dari mulai hadiah door prize, makanan dan minuman semua diberikan oleh mereka sebagai tanda rasa syukur bahwa Depok sudah menginjak usia 20 tahun.
“Kami juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bahu membahu di dalam pembangunan, sehingga kedepannya wilayah Bojongsari, khususnya dan umumnya Kota Depok maju dan berkembang,” imbuhnya.
Partisipasi masyarakat terhadap kegiatan tersebut tidak hanya diberikan dalam bentuk materi, namun juga partisipasi kegiatan. Seperti siswa SMP dan SMK Islamiyah Serua ikut serta memerihkan Festival Budaya Bojongsari melakukan pawai drum band.
Puluhan siswa dikomando mayoret sebagai pemimpin menempuh perjalanan sekitar dua km dari Kelurahan Serua, Jalan Raya Bojongsari-Cipuatat menuju Kecamatan Bojongsari dengan memainkan alat music drum band.
“Ini kami lakukan sebagai bentuk kecintaan terhadap Kota Depok, karena sekarang ini sudah usia 20 tahun. Melalui Festival Budaya Bojongsari ini kami melakukan parade,” ujar Hidayat, Kepala SMP Islamiyah Serua didampingi Murtado selaku Kepala SMK Islamiyah Serua.
Partisipasi siswa sekolah tersebut, tidak hanya dalam kegiatan hari jadi Kota Depok, namun juga hari bersejarah lainnya tim drum band selalu berpartisipasi dalam kegiatan.