Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Sampai Akhir Desember, Pemkot Depok Garap 1.371 RTLH

badge-check


					Kepala Bidang Perumahan Disrumkim Kota Depok, Refliyanto. (FOTO : Harian Sederhana) Perbesar

Kepala Bidang Perumahan Disrumkim Kota Depok, Refliyanto. (FOTO : Harian Sederhana)

Harian Sederhana, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Perumahan dan Permukiman (Disrumkim) menargetkan akan memperbaiki 1.371 Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di tahun 2019.

Perbaikan seluruh RTLH yang ditargetkan rampung akhir Desember ini, diharapkan menjadikan rumah warga lebih aman dan sehat untuk ditempati.

Kepala Bidang Perumahan Disrumkim Kota Depok, Refliyanto mengatakan, saat ini terdapat sembilan kecamatan yang telah menyerahkan laporan hasil verifikasi lapangan terkait jumlah RTLH di wilayahnya. Sementara kecamatan yang belum melaporkan yaitu, Kecamatan Cipayung dan Cilodong.

“Sembilan kecamatan ini sudah kita ajukan ke Bagian Hukum Setda Kota Depok, untuk selanjutnya pembuatan Surat Keputusan (SK). Sementara dua kecamatan lainnya akan menyampaikan laporannya dalam waktu dekat,” tutur Refliyanto, Kamis (9/5/2019).

Dikatakannya, perbaikan RTLH berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok dengan total anggaran sebesar Rp 24,7 miliar. Untuk setiap penerima manfaat RTLH, mendapatkan dana sebesar Rp 18 juta.

“Rp 18 juta ini terdiri dari biaya pembelian material sebesar Rp 15 juta dan biaya tukang Rp 3 juta,” katanya.

Dirinya menambahkan, pihaknya juga akan secara rutin melakukan pengawasan di lapangan saat pengerjaan nanti. Hal tersebut guna memastikan proses perbaikan RTLH berjalan lancar.

“Selain itu, dengan monitoring kita bisa tahu kendala apa saja yang dihadapi dalam proses perbaikannya. Sehingga bisa diantisipasi pada perbaikan selanjutnya,” ucapnya.

(*)

 

 

 

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok