Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Lurah dan Camat Harus Jadi Teladan

badge-check


					Mohammad Idris saat berkoordinasi dengan rombongan Pemkot Depok pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) ke-14 di Kota Semarang, Selasa malam (2/7/2019). Perbesar

Mohammad Idris saat berkoordinasi dengan rombongan Pemkot Depok pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) ke-14 di Kota Semarang, Selasa malam (2/7/2019).

Harian Sederhana, Semarang – Wali Kota Depok, Mohammad Idris menegaskan, camat dan lurah sebagai ujung tombak penyelenggaraan pemerintah di kecamatan dan kelurahan. Untuk itu, Mohammad Idris meminta camat dan lurah untuk selalu menjadi pemimpin yang melayani masyarakat.

“Camat, lurah, atau kepala Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Depok harus mampu menjadi pendengar yang baik untuk masyarakat,” jelas Mohammad Idris saat berkoordinasi dengan rombongan Pemkot Depok pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) ke-14 di Kota Semarang, Selasa malam (2/7/2019).

Lebih lanjut, ucapnya, seorang pemimpin harus memiliki kemampuan mendengar lingkungan sekitarnya. Apa yang harus diperbaiki dan dilakukan guna meningkatkan pelayanan untuk masyarakat.

Selain itu Mohammad Idris juga berpesan kepada camat, lurah untuk menjadi menjaga lisan agar selalu berbicara baik. Sebab, jangan sampai perkataannya menjadi bumerang untuk dirinya maupun wilayah yang dipimpinnya.

“Karena menjadi pemimpin harus memberi keteladanan bagi orang banyak dan yang dipimpinnya. Hati-hati dalam berkata, karena kita akan mempertanggungjawabkan apa yang sudah dikerjakan,” terangnya.

Terakhir, dirinya menambahkan, semua jajarannya di lingkup Pemkot Depok agar selalu semangat dalam menjalankan tugasnya. Selain juga terus kompak dan menguatkan komunikasi sehingga pelayanan terbaik untuk masyarakat.

“Tugas kita melayani masyarakat, perkuat koordinasi untuk pelayanan prima dan terus tingkatkan kinerja,” tutupnya.

(*)

 

 

 

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok