Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Atasi Obesitas dan Penyakit Sindrom Metabolik, Dosen FKUI Edukasi Warga Kampung Lio

badge-check


					Suasana pemeriksaan kesehatan bagi warga di Kampung Lio yang diselenggarakan FKUI melalui kegiatan Pengabdidian Masyarakat. Perbesar

Suasana pemeriksaan kesehatan bagi warga di Kampung Lio yang diselenggarakan FKUI melalui kegiatan Pengabdidian Masyarakat.

Harian Sederhana,  Kampung Lio – Departemen Ilmu Farmasi Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) menggelar kegiatan Pengabdian Masyarakat 2019 dengan tema “Program Kemitraan Masyarakat terkait Obesitas dan Penyakit Sindroma Metabolik bagi Para Ibu”.

Para dosen FKUI/RSCM ini terjun langsung ke lapangan untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada ibu-ibu di lingkungan RW 18 di Kampung Lio, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas.

Ketua tim Pengabdian Masyarakat Rani Wardani Hakim, kepada wartawan, kemarin, menuturkan, kegiatan ini dilaksanakan atas dasar permasalahan yang kerap terjadi pada seorang ibu yang memiliki kenaikan berat badan yang cukup signifikan ketika mengandung dan menyusui anak-anaknya.

Pada tahapan kehamilan dan menyusui anak, umumnya seorang ibu selalu khawatir kekurangan nutrisi untuk anak-anaknya sehingga makan dalam porsi besar tanpa diimbangi dengan pengetahuan yang cukup mengenai makanan dengan gizi seimbang.”

Pola makan tersebut kemudian menetap selamanya dan sulit untuk diubah sehingga menyebabkan sebagian ibu-ibu mengalami obesitas dan akhirnya menderita penyakit terkait sindrom metabolik seperti diabetes, hiperkolesterol dan hipertensi.

Setelah menderita penyakit terkait sindrom metabolik, ibu-ibu tidak dapat mengatasi penyakitnya dengan baik karena akses terhadap sarana kesehatan yang terbatas terkait kesibukan mengurus rumah tangga dan dana kesehatan yang tidak memadai.

“Kegiatan Pengabdian Masyarakat kami ini terdiri dari pemeriksaan kesehatan (meliputi berat/tinggi badan, kadar glukosa, kadar kolesterol dan kadar asam urat); senam kesegaran jasmani, serta beberapa topik penyuluhan kesehatan terkait gizi, obesitas dan penyakit sindroma metabolik,” katanya.

Kegiatan tersebut akan dibagi menjadi 3 kali kegiatan pada bulan Agustus, September dan Oktober.

Selain itu, Ibu-ibu Kampung Lio akan diambil data kesehataan awal sebelum mengikuti kegiatan dan data akhir setelah mengikuti kegiatan.

Peserta yang konsisten mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir dan menunjukan perbaikan/mampu menjaga status kesehatannya akan mendapatkan hadiah sebesar Rp. 1juta untuk juara 1, Rp. 750.000,00 untuk juara 2 dan Rp 500.000,00 untuk juara 3.

Kedepannya agar dapat bersama-sama mencegah dan mengatasi obesitas serta penyakit terkait sindrom metabolik serta menularkan gaya hidup sehat bagi seluruh warga Kampung Lio dan masyarakat sekitarnya.

Diharapkan aksi nyata yang dijalankan oleh para dosen di FKUI ini mampu mengedukasi warga, meningkatkan pengetahuan dan pemahaman hingga memberikan dampak perubahan perilaku oleh para Ibu di Kampung Lio. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok