Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Berhasil Ungkap Kasus Perampokan, Alfamart Apresiasi Polresta Depok

badge-check


					Pemberian penghargaan dilakukan bertepatan dengan peringatan HUT Polri ke-73 di lapangan utama Polresta Depok, Rabu (10/7/2019). Perbesar

Pemberian penghargaan dilakukan bertepatan dengan peringatan HUT Polri ke-73 di lapangan utama Polresta Depok, Rabu (10/7/2019).

Harian Sederhana, Depok – Alfamart memberikan penghargaan kepada jajaran Polresta Depok atas keberhasilan mengungkap dan menangkap perampokan yang terjadi di dua toko Alfamart yang berada di wilayah Depok pada Mei dan Juni lalu.

Pemberian penghargaan dilakukan bertepatan dengan peringatan HUT Polri ke-73 di lapangan utama Polresta Depok, Rabu (10/7/2019). Piagam Penghargaan simbolis diserahkan oleh Corporate Communication GM Alfamart, Nur Rachman kepada Kapolresta Depok, Kombes Didik Sugiarto.

Sebanyak 15 anggota Polresta Depok meraih penghargaan dari PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart) lantaran berhasil mengungkap kasus perampokan bersenjata api yang sempat menyasar dua minimarket di kota tersebut.

“Alhamdulillah kasus pencurian di Alfamart yang terjadi dua kali di Sawangan dan Bojonggede berhasil diungkap dan telah kami amankan 2 pelaku yang terpaksa kami lumpuhkan karena melawan dengan senjata api,” tutur Kapolresta Depok, Komoisaris Besar Didik Sugiarto.

Pengungkapan kasus ini, jelas Didik, merupakan salah satu bukti pada masyarakat bahwa anggota Polresta Depok telah berusaha dan bekerja dengan sangat serius dalam mengungkap sebuah kasus tindak pidana.

“Kita ketahui beberapa kejadian di daerah lain tidak mudah mengungkap kasus ini. Tentunya ini berkat kerja keras dari tim yang dibentuk. Saya selaku pimpinan Polresta Depok memberikan apresiasi kepada anggota yang telah bertugas dengan serius dan baik,” ujarnya.

Selain itu, Didik juga mengapresiasi langkah jajaran manajemen PT Sumber Alfaria Trijaya yang ikut datang langsung memberikan apresiasi sekaligus reward  kepada sejumlah anggota Polresta Depok atas pengungkapan kasus tersebut.

“Kedepan kami akan terus berkomunikasi untuk meningkatkan keamanan, untuk mengantisipasi kejadian serupa,” katanya.

Didik berharap, pihak PT Sumber Alfaria Trijaya dapat pula membantu polri dengan meningkatkan sistem keamanan yang difokuskan pada upaya-upaya pencegahan, seperti memperbanyak kamera pengintai dan pengamanan internal.

“Karena alfamart ini juga ada yang 24 jam sebagian, tentunya sistem pengamanan harus lebih dioptimalkan, kami juga akan terus melakukan langkah-langkah pencegahan seperti patroli bersama unsur TNI dan lain sebagainya,” bebernya.

Selain itu, Didik pun berjanji pihaknya akan terus mengembangkan kasus yang telah terungkap saat ini untuk melacak apakah ada sindikat lain yang ikut terlibat.

“Apakah ada hubungannya dengan jaringan yang lain, tentunya kami komunikasi dengan Polda, Polres tetangga yang berdekatan dengan kita,” imbuhnya.

Selain itu, dalam kesempatan ini Didik juga memberikan penghargaan pada sejumlah anggotanya yang lain yang berhasil mengungkap kasus pembunuhan dalam waktu singkat.

“Total dengan yang mengungkap kasus perampokan di Alfamart dan pembunuhan jumlah anggota yang mendapat reward ada 34 anggota. Penghargaannya berupa sertifikat, piagam, memberikan reward pada anggota untuk menambah motivasi mereka,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Corporate PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart) Solihin, mengungkapkan rasa terimaksihnya kepada kepolisian di HUT Bhayangkara. “Memang kalau kerugian hanya sekira Rp 90 hingga Rp 100 juta, tapi disini jadi bagian penting yang menurut saya itu ada efek jeranya terhadap para pelaku,” katanya

Menyinggung soal operasional Alfamart selama 24 jam yangb dianggap rawan, Solihin menilai, hal itu tentunya berdasarkan pertimbangan perusahaan.

“Tujuan perusahaan membuka usaha pasti untuk memenuhi kebutuhan, nah begitu juga dengan 24 jam. Kalau enggak ada kebutuhan juga enggak mau. Nah tentunya kebutuhan masyarakat yang membutuhkan di waktu-waktu malam. Kalau mau jujur secara biaya operasional 24 jam itu lebih mahal, tapi karena tuntutan misalnya dekat rumah sakit dan lain lain,” ucapnya.

Terkait dengan evaluasi keamanan, Solihin berjanji pihaknya akan memastikan kamera pengintai atau CCTV yang telah terpasang berfungsi dengan baik.

“Saya ingin memastikan semua CCTV berfungsi baik, karena disinilah polisi dapat mengungkap sebuah kasus ya salah satunya melalui CCTV. Tapi kadang- kadang itu penjahat pertama ngincer CCTV-nya dirusak dulu. Disini kita harus cari solusinya nanti,” bebernya.

Kemudian, lanjut Solihin, dirinya menginstruksikan pada seluruh manajemen untuk lebih mendekatkan diri pada lingkungan tempat mereka berusaha agar tercipta suasana saling menjaga.

Corporate Communication GM Alfamart, Nur Rachman menambahkan, penangkapan ini bisa menjadi efek jera kepada pelaku dan orang lain yang ingin berbuat jahat.

“Rasa aman tercipta atas kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat dan atas nama manajemen kami mengucapkan terima kasih atas kinerja baik kepolisian,” katanya.

(*)

 

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok