Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

DMI : Jangan Ada Hoax dan Provokasi di Dalam Masjid

badge-check


					Jajaran pengurus DMI Kota Depok. (FOTO : Bambang Banguntopo/Harian Sederhana) Perbesar

Jajaran pengurus DMI Kota Depok. (FOTO : Bambang Banguntopo/Harian Sederhana)

Harian sederhana, Depok – Jelang pelaksanaan Pemilihan Umum 2019, beda pilihan politik menyebabkan persaingan tidak sehat. Bahkan, nampak jelas melalui medsos dan di masyarakat saling serang antar lawan politik yang berujung saling hujat, ujaran kebencian, serta beredarnya hoax.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Pengurus Daerah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Depok, KH. Iie Naseri Muhammad, meminta agar masjid dijadikan sebagai sarana pemersatu umat.

“Di luar boleh beda pilihan, tapi di masjid berbaris dalam satu shaf sholat. Kita berharap agar bisa memfungsikan masjid sebagai perekat ukhuwah dan pemersatu umat,” ujarnya di kediamannya, Kukusan, Beji.

Menurutnya, masjid adalah area netral yang bebas dari ambisi kepentingan pribadi. Untuk itu, lanjutnya, sebagai tempat ibadah yang suci juga tempat bertemunya jamaah tanpa ada perbedaan apapun.

“Kalau sudah di masjid, ya semua sama tidak ada perbedaan berdasarkan status, jabatan, kekayaan, afiliasi politik dan lainnya. Yang ada adalah bagaimana bisa beribadah dengan baik, nyaman dan menyejahterakan jamaahnya,” paparnya.

Hal senada diutarakan Sekretaris PD DMI Kota Depok, Ust. Nur Effendi. Ia mengungkapkan agar jangan sampai ada perpecahan antar umat. Ia mengingatkan agar jangan sampai ada saling hina dan menghujat.

“Apalagi di masjid, jangan sampai tempat suci ini dijadikan tempat menyebarkan hoax dan provokasi umat yang mengarah pada perpecahan. Kita berharap masyarakat gunakan hak pilihnya dan berjalan lancar,” tandasnya.

(*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok