Menu ✖

Mode Gelap

Menu ✖

Mode Gelap

Depok

Hipda Semprot Disinfektan di Permukiman Warga

badge-check


					Hipda di lingkungan RW 01, Kelurahan Duren Mekar, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. Perbesar

Hipda di lingkungan RW 01, Kelurahan Duren Mekar, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok.

Harian Sederhana, Depok – Himpunan Pemuda Desa (Hipda) di lingkungan RW 01, Kelurahan Duren Mekar, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok melakukan penyemprotan disinfektan.

Kegiatan tersebut dilakukan para aktifis lingkungan setempat beberapa pekan belakangan ini untuk memutus rantai penyebaran virus corona (Covid-19).

Menurut Rusli, warga setempat, aktifitas pemuda di lingkungan ini yang memiliki wadah Hipda i cukup padat, terlebih sekarang ini saat wabah corona melanda Kota Depok, semua anggota Hipda dikumpulkan untuk melakukan aksi nyata berupa penyemprotan disinfektan.

“Mereka melakukan penyemprotan dalam satu lingkungan RT bisa seharian, keesokannya berlanjut lagi, hingga semua lingkungan disemprot disinfektan,” ujar Rusli yang juga mantan aktifitas Hipda di era tahun 1990.

Dengan adanya wadah pemuda di lingkungan RW 01, lanjutnya bisa membantu masyarakat, salah satunnya memutus rantai penyebaran virus corona, sehingga tidak mengenai warga di empat RT di RW 01. Belum wilayah tetangga lainnya.

Namun, dirinya mengimbau kepada masyarakat tidak hanya di lingkungannya termasuk lingkungan lainnya untuk disemprot disinfektan dan mematuhi aturan pemerintah tidak keluar rumah, kemudian membatasi jarak, dan menghindari kerumuman.

Selain itu, meningkatkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), seperti mencuci tangan dengan sabun, sehingga virus maupun kuman pada musnah. “Ini sangat penting dan harus dilaksankaan agar tidak terpapar corona,” imbuhnya. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Disdik Kota Depok Perbaiki SDN Mekarjaya 29 Secara Bertahap, Pakai BTT

16 Januari 2025 - 09:49 WIB

Atap SDN Mekarjaya 29 ambruk.

Kota Depok Endemis DBD, Ini Jumlah Kasus Selama 2024 Mencapai 4.825 Kasus

27 Desember 2024 - 13:24 WIB

Ratusan Personil Gabungan Siap Amankan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Depok

24 Desember 2024 - 13:44 WIB

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Trending di Depok