Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Terkini

Ichsan Firdaus Masuk Kandang Banteng

badge-check


					Ichsan Firdaus Masuk Kandang Banteng Perbesar

Harian Sederhana – Sudah lumrah menjelang pemilihan umum para calon wakil rakyat tancap gas supaya terpilih. Semua kontestan berlomba merebut empati rakyat. Hampir semua politikus mengemas dirinya sekinclong mungkin.

Menurut Analis Lembaga Pengamat Kebijakan Publik (LPKP), Rahmat Syamsul Anwar, yang bakal menarik adalah ikhtiar calon petahana di panggung pemilu.

“Mereka harus kerja ekstra keras, terutama bagi caleg yang selama duduk di parlemen kurang sentuhan ke masyarakat, ” kata Rahmat di Bogor, Rabu, (16/01).

Contoh kandidat petahana yang terus berikhtiar meraih suara adalah Ichsan Firdaus, Caleg DPR RI nomor urut 2 dari Partai Golkar Dapil Jabar V (Kabupaten Bogor).

Lewat tim suksesnya, Ichsan membantu warga membangun akses jalan lingkungan menuju Mesjid Arrahman Kampung Babakan RT 02 RW 03, Desa Cimande Hilir, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor.

Yang menarik, menurut catatan Redaksi, Kampung Babakan, Cimande Hilirdikenal sebagai “kandang banteng” Alias basis PDI Perjuangan. “Yah, pemilu ke pemilu Kampung Babakan selalu PDIP yang menang. Partai lain selalu lewat,” ungkap seorang tokoh kampung setempat.

Pembangunan tersebut dilakukan relawan dan Tim Pemenangan Ichsan Firdaus di wilayah selatan. Perbaikan jalan lingkungan ini agar warga Babakan lebih nyaman saat menuju Mesjid Arrahman

“Akses jalan ini semoga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Karena kalau turun hujan jalan licin, ” kata Somantri alias Bering, Tim pemenangan Ichsan Firdaus kepada Harian Sederhana, kemarin.

Bering yang juga Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bogor mengatakan, setelah menerima aspirasi warga pihaknya langsung merealisasikan perbaikan jalan. “Walau bantuan kami tidak seberapa, tapi bentuk kepedulian Pak Ichsan,” ujarnya.

Menurut Sesepuh Partai Golkar yang juga warga setempat Edi Haryanto Mengatakan, sangat berterimakasih atas di perbaiki akses jalan menuju Mesjid di kampungnya. “Kalau terpilih lagi harus pro rakyat dan mau mendengar aspirasi warga,” ujarnya. (MA.Murtadho/AU. Surbakti)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Program Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Imam-Ririn Terhadap Anak Yatim di Kota Depok, Ada 6 Manfaat

6 November 2024 - 11:55 WIB

Janji SS-Chandra Beri Rp300 Juta Per RW Dinilai Beresiko: Tidak Bisa Dikelola Sembarangan

7 Oktober 2024 - 15:51 WIB

Mayoritas Dukung Imam Budi Hartono di Pilkada Depok, Alumni: yang Nyatut Sebagian Kecil

5 Oktober 2024 - 10:49 WIB

Alumni, Walisantri dan Simpatisan Pondok Gontor di Kota Depok Siap Deklarasi Dukungan ke Imam-Ririn

5 Oktober 2024 - 10:41 WIB

Semakin Kuat, Partai Masyumi Beri Dukungan ke Pasangan Imam-Ririn

1 Oktober 2024 - 10:33 WIB

Partai Masyumi memberikan dukungan ke pasangan Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq di Pilkada Depok 2024.
Trending di Politik