Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Pendidikan

Isi Ramadhan, Sekolah di Depok Diimbau Adakan Sanlat

badge-check


					Kepala Disdik Depok, Mohammad Thamrin. (FOTO : Harian Sederhana) Perbesar

Kepala Disdik Depok, Mohammad Thamrin. (FOTO : Harian Sederhana)

Harian Sederhana, Depok – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok mengimbau semua sekolah mengadakan Pesantren Kilat (Sanlat) selama Ramadan. Imbauan tersebut dimaksudkan agar siswa dapat mengisi bulan puasa dengan kegiatan positif sekaligus memotivasi mereka menjelang Penilaian Akhir Tahun (PAT).

Kepala Disdik Depok, Mohammad Thamrin mengatakan, tahun ini jadwal PAT dilaksanakan saat menunaikan puasa Ramadan. Karena itu, dirinya meminta pada seluruh sekolah di Depok, mulai SD dan SMP untuk melakukan pembinaan karakter terhadap anak didiknya.

“Kami imbau kepada sekolah untuk melaksanakan sanlat dan kegiatan kerohanian lainnya bagi siswa non-muslim selama tiga hari. Mulai 9 hingga 11 Mei 2019,” kata Thamrin, Rabu (8/5/2019).

Dirinya berharap, semua sekolah khususnya di jenjang pendidikan SD dan SMP melaksanakan kegiatan keagamaan tersebut. Misalkan dengan mengadakan salat berjemaah, tadarus bersama, atau merutinkan ibadah sunah lainnya.

Di tempat berbeda, Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Bidang Kurikulum SMPN 04 Kota Depok, Dudih Rohaedi membenarkan pihaknya akan mengadakan sejumlah kegiatan keagamaan sesuai jadwal akademik yang ditentukan Disdik Depok. Selama tiga hari, pihaknya akan melaukan pembinaan keagamaan secara intensif, seperti tadarus dan tausiah.

Dikatakannya, program keagamaan ini untuk pelajar kelas VII dan VIII Bukan hanya siswa yang beragama Islam, namun pihaknya juga mengadakan kegiatan kerohanian untuk yang siswa non-muslim.

“Mudah-mudahan dengan pembinaan yang dilakukan secara intensif bisa membentuk karakter yang positif terhadap anak-anak kami. Lebih dari itu, mereka juga menjadi semakin siap menghadapi PAT,” tutupnya.

(*)

 

 

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

BOP Tak Kunjung Cair, PKBM Tak Bisa Bayar Gaji Tutor

2 Juni 2020 - 11:14 WIB

6 Tahun Berdiri, SMK Bina Insan Madani Berikan Kelonggaran Siswa Baru

2 Juni 2020 - 05:11 WIB

Depok Perpanjang Kegiatan Belajar di Rumah Hingga 18 Juni

30 Mei 2020 - 14:47 WIB

Cerita Panitia PPDB : Siswa Titipan, Bikin Pusing

20 Mei 2020 - 10:15 WIB

DPRD Jabar Minta Disdik Fasilitasi Internet PPDB

19 Mei 2020 - 14:08 WIB

Trending di Pendidikan