Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

JoTram, Jurus Jitu Pemkot Depok Hadapi Macet

badge-check


					Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok, Dadang Wihana. Perbesar

Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok, Dadang Wihana.

Harian Sederhana, Depok – Setelah sempat viral dengan konsep lagu bertajuk pesan-pesan ketertiban berlalu lintas di traffic light, Pemerintah Kota Depok juga bakal mengeluarkan sejumlah terobosan terbaru untuk mengurai kemacetan di kota tersebut. Diantaranya menyiapkan kantung parkir khusus di balai kota hingga menghadirkan Margonda Commuter.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok, Dadang Wihana menyebutkan dua gagasan itu merupakan bagian dari konsep Joyfull Traffic Management atau yang disebut JoTram.

“Nah terkait park and ride di balai kota sebenarnya dalam konsep JoTram ada banyak item yang akan kita lakukan salah satunya yang sudah jadi viral adalah pesan-pesan di traffic light. Itu sebenarnya adalah bagian kecil,” katanya pada wartawan, Senin (29/7/2019).

Langkah besar lainnya terkait konsep JoTram, jelas Dadang, ialah melakukan sederet strategi rekayasa lalu lintas seperti melakukan contra flow, kanalisasi jalur cepat dan lambat, penataan ojek online, pembangunan underpass dan manajeman rekayasa lalu lintas.

“Nah parkir di balai kota adalah salah satu upaya untuk mengoptimalisasikan gedung parkir pada hari Sabtu dan Minggu dengan mendorong warga agar mau naik angkutan publik atau shutle. Di balai kota ada gedung tujuh lantai yang bisa digunakan untuk parkir mobil,” tuturnya.

Nantinya, masyarakat bisa melanjutkan perjalanan menggunakan angkutan publik yang telah disiapkan khusus dari balikota, Jalan Margonda dengan konsep Margonda Commuter.

“Ini kita godok bersama kebetulan ada bebrapa vendor yang mau gabung Margonda Commuter. Nah, untuk parkir di balaikota tentu tarifnya lebih murah dibanding pusat perbelanjaan,” katanya.

Secara teknis, kata Dadang, angkutan tersebut (Margonda Commuter) adalah bus yang hanya melayani rute kawasan Margonda dengan konsep elektronik transport.

“Jadi angkutan ini hanya muter di wilayah Margonda, dari balaikota, terminal, mal-mal atau pusat-pusat ekonomi. Jadi tidak boleh mengambil sewa di sembarang tempat. Ini dalam rangka mendukung rekayasa lalin yang akan kita jalankan,” katanya.

Dadang menegaskan, pihaknya tidak akan membuat jalur Margonda Commuter layaknya bus way, namun hanya menggunakan jalur lambat. Konsep tersebut akan kembali dimatangkan pada 6 Agustus 2019 melalui mekanisme forum grup discussion atau FGD.

“Jadi semua dalam tahap penggodokan. Nah nantinya akan lakukan FGD yang kedua mengundang steak holder dan teanaga ahli untuk membedah JoyTram,” imbuh Dadang.

Lebih lanjut Dadang menegaskan, wacana tersebut bukanlah mega proyek. “Kita luruskan, ini bukan proyek lagi proyek lagi. Jujur saja, contohnya kita memfasilitasi penataan ojek online kita tidak gunakan APBD tapi kita menggunakan pebndekatan community basse. Kelengkapan jalan memang mengunakan anggaran, tapi mnggunakan anggaran yang sudah ada,” tandasnya.

(*)

 

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok