Harian Sederhana, Pontir – Puluhan Kader Posyandu dan Posbindu Kelurahan Pondok Petir (Pontir), Kecamatan Bojongsari mengikuti Lokakarya mini (Lokmin) yang digelar di kelurahan setempat, Rabu (26/2).
Kegiatan yang dilakukan rutin sebulan sekali, untuk mengevaluasi kegiatan yang sudah dilaksanakan selama sebulan belakangan ini, dan merancang program berikutnya.
“Kegiatan Lokmin ini dilaksanakan secara rutin untuk evaluasi sekali membahas program kerja berikutnya,” ujar Yuli Lestari, Kepala Seksi Kemasyarakatan Kelurahan Pondok Petir.
Pembahasanya, lanjut dia, tidak hanya mengenai pelayanan seperti penyuluhan kesehatan, penimbangan bayi dan balita, termasuk pemberian makanan tambahan dan vitamin A. Diketahui jumlah vitamin yang diberikan hingga saat ini sebanyak 258 untuk jenia Vitamin Biru, Vitamin A Merah 1812.
“Jadi yang diberikan kepada balita sesuai dengan kebutuhan, ini dalam rangka menyehatkan agar balita tumbuhu sehat,” ungkapnya.
Dirinya berharap kepada para kader Posyandu dan Posbindi meningkatkan terus kinerjanya di masing-masing wilayah. Meskipun sebagai pekerja sosial, tanpa mendapat honor, namun tenaganya sangat dibutuhkan. “Saya doakan karena bekerja ikhlas, para kader mendapat pahala yang setimpal,” ucapnya.
Lokmin tersebut dipimpin petugas Puskesmas UPT Pondok Petir serta bidan puskesmas setempat. (*)