Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Kader Posyandu Diminta Tingkatkan Pengetahuan

badge-check


					Pelatihan Kader Poktan, BKB, BKR, BKL, Pik-R dan UPPKS di Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan. Perbesar

Pelatihan Kader Poktan, BKB, BKR, BKL, Pik-R dan UPPKS di Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan.

Harian Sederhana, Depok – Kader Posyandu se-Kota Depok diminta meningkatkan pengetahuan tidak hanya di bidang pelayanan kesehatan dasar, termasuk juga pengetahuan lainnya, seperti memahami tentang virus corona (covid 19) yang saat ini sudah masuk Depok.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Hardiono mengatakan, kader Posyandu agar meningkatkan pengetahuannya terkait virus corona, sehingga saat bertemua dengan masyarakat para kader bisa menjelaskan.

“Kader Posyandu itu dapat berinteraksi secara langsung dengan masyarakat. Karena itu, mereka akan selalu menjadi tempat bertanya masyarakat, khususnya kaum ibu-ibu,” katanya saat membuka Workshop Pokjanal Posyandu Kota Depok di Balai Kota Depok, Rabu (4/3).

Selain itu, dirinya meminta para kader secara gencar melakukan sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), sehingga warga terhindar dari penyakit. Kemudian berikan pula pemahaman warga untuk mengkonsumsi makanan bergizi dan mencuci tangan dengan benar.

“Andaikan ada masyarakat yang memiliki gejala terinfeksi corona, kader jangan panik. Segera bawa ke Puskesmas untuk dicek terlebih dahulu. Kalau nanti perlu dirujuk, nanti bisa dibawa ke rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Depok,” jelasnya.

Diharapkannya, kader Posyandu juga dapat menenangkan kondisi psikologi masyarakat, dengan tidak berlebihan dalam menyikapi virus corona. Termasuk, membeli masker medis dalam jumlah yang banyak.

“Jadi ini semua bagian dari posyandu terintegrasi, tidak hanya mengurus pemberian imunisasi, sekarang kompetensi kader juga harus ditambah, dengan mengadakan berbagai pelatihan yang dibutuhkan,” punkasnya. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Disdik Kota Depok Perbaiki SDN Mekarjaya 29 Secara Bertahap, Pakai BTT

16 Januari 2025 - 09:49 WIB

Atap SDN Mekarjaya 29 ambruk.

Kota Depok Endemis DBD, Ini Jumlah Kasus Selama 2024 Mencapai 4.825 Kasus

27 Desember 2024 - 13:24 WIB

Ratusan Personil Gabungan Siap Amankan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Depok

24 Desember 2024 - 13:44 WIB

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Trending di Depok