Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Kejari Depok Disemprot Disinfektan

badge-check


					Petugas PMI melakukan penyemprotan disinfektan di kantor Kejaksaan Negeri Depok, Selasa (17/3). Perbesar

Petugas PMI melakukan penyemprotan disinfektan di kantor Kejaksaan Negeri Depok, Selasa (17/3).

Harian Sederhana, Depok – Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Depok, kini disterilisasi. Petugas melakukan penyemprotan cairan disinfektan pada setiap sudut ruangan, pelayanan Kejari Depok, termasuk kendaraan operasional untuk tahanan.

Penyemprotan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona Covid-19. Penyemprotan dilakukan petugas dari Palang Merah Indonesia (PMI) bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok.

“Jadi sesuai dengan petunjuk bersama Jaksa Agung ST Burhanuddin melalui video conference (vicon) pada Senin (16/3), untuk kegiatan hari ini melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di kantor Kejaksaan ,” kata Kajari Depok Yudi Triyadi kepada wartawan Harian Sederhana, Selasa (17/3).

Dikatakannya, penyemprotan disinfektan di kejaksaan Depok yang berlokasi di kawasan perkantoran Grand Depok City itu berdasarkan petunjuk Kejagung RI yang tentunya berlandaskan Kepres 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan virus corona.

“Tim ini berada di bawah unit PMI Depok
melakukan penyemprotan cairan disinfektan. Penyemprotan dilengkapi dengan seragam proteksi level C milik PMI,” ujarnya.

Objek yang disemprot adalah sudut-sudut yang kerap menjadi tempat pelayanan dan kunjungan beraktivitas di Kejari Depok. Selain itu dilakukan juga pada sudut ruangan kejaksaan, mobil dan ruang tahanan, tangga, ruang kamdal, aula pertemuan, serta barang-barang milik staf dan jaksa. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Disdik Kota Depok Perbaiki SDN Mekarjaya 29 Secara Bertahap, Pakai BTT

16 Januari 2025 - 09:49 WIB

Atap SDN Mekarjaya 29 ambruk.

Kota Depok Endemis DBD, Ini Jumlah Kasus Selama 2024 Mencapai 4.825 Kasus

27 Desember 2024 - 13:24 WIB

Ratusan Personil Gabungan Siap Amankan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Depok

24 Desember 2024 - 13:44 WIB

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Trending di Depok