Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Mayat Kaos Merah Gegerkan Warga Cimanggis

badge-check


					penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Tol Jagorawi atau tepatnya di Jalan Pringgondani 1 RT05/09, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. Perbesar

penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Tol Jagorawi atau tepatnya di Jalan Pringgondani 1 RT05/09, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.

Harian Sederhana, Depok – Warga Cimanggis digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Tol Jagorawi atau tepatnya di Jalan Pringgondani 1 RT05/09, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok.

Dari informasi yang dihimpun Harian Sederhana, jasad pria yang berumur kurang lebih 30 tahun itu mengenakan kaos lengan pendek warna merah dan celana jins hitam. Ada beberapa luka di tubuhnya.

Paur Humas Polresta Depok, Ipda Made mengatakan luka paling serius berada di bagian kepala korban. Pihak kepolisian telah mengevakuasi jasad tersebut dan membawanya ke RS Polri guna menjalani proses outopsi. “Luka mata, memar biru dan kepala berdarah,” tutur Made saat dihubungi, Rabu (04/09).

Sementara itu, Kapolsek Cimanggis AKP Bagus Panuntun menuturkan, hingga kini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait identitas korban. Belum diketahui juga secara pasti terkait penyebab kematian korban.

“Tim masih melakukan pengembangan di lapangan. Beberapa saksi juga sudah kami kumpulkan dan dimintai keterangan,” katanya.

Bagus menegaskan, untuk mempermudah proses identifikasi pihaknya telah menyebarkan foto korban kepada seluruh petugas Babinkamtibmas di Kota Depok. “Kita sebar foto korban ke para babinkamtibmas, untuk menanyakan ke warga untuk kemungkinan mengenal korban. Atau, kerabat dekatnya,” tandasnya.

Ia mengatakan, ketika dilakukan olah TKP di lokasi kejadian tidak ditemukan sama sekali petunjuk identitas yang dimiliki pria berbaju merah tersebut. “Tidak ditemukan dompet ataupun, barang lainnya hanya cincin yang terpasang di jari manis tangan kanan bertuliskan Nina,” katanya.

Namun, diakuinya ada tanda-tanda kekerasan yang tampak dari beberapa bagian tubuh korban. Bagus menuturkan, terdapat luka di kepala, mata, pelipis kiri. “Ini seperti luka bekas benturan benda tumpul. Namun, ini masih kita dalami lagi,” bebernya.

Sementara itu, di lokasi kejadian juga tidak ada bercak darah maupun benda-benda lainnya yang mengarah ke penyebab kematian korban. Oleh sebab itu hingga saat ini, pihaknya masih fokus untuk mengungkap identitas mayat tersebut.

“Jadi, kami belum bisa menyimpulkan Maslah kematian korban. Kami masih terpusat mencari identitas” tegasnya.

Begitu juga dengan saksi yang telah diperiksa, menurut Bagus masih perlu pendalaman lebih lanjut. “Ya memang saksi minim, tapi kami maksimalkan tenaga, untuk mengungkap kasus ini,” pungkasnya.

Selanjutnya, untuk membantu penyelidikan Polsek Cimanggis telah menyebarkan foto korban ke seluruh Babinkamtibmas Depok. Diharapkan, ada titik terang terkait identitas korban. “Ya, susah kita sebar siapa tahu ada yang mengenali korban atau mungkin sanak keluarga korban,” bebernya.

Selanjutnya di lokasi kejadian, Kokom seorang warga yang mengetahui penemuan mayat tersebut mengatakan, jasad pria tanpa identitas itu pertama kali ditemukan oleh pengendara ojek online.

“Saya taunya, tadi ada pengendara grab lagi buang air kecil dia kaget melihat ada mayat lalu langsung memberitahu kepada warga di sekitar situ,” jelas Kokom.

Saksi dan warga langsung mendatangi RT setempat yang kemudian dilaporkan kepada Babinkamtibmas Kecamatan Cimanggis. “Polisi datang, dan langsung olah TKP tadi. Kami warga sini tidak ada yang kenal dengan korban,” pungkasnya. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Sebelum Penetapan Calon, Imam Budi Hartono Didoakan Ratusan Wali Santri Dan Alumni Gontor

22 September 2024 - 17:09 WIB

Jelang Penetapan Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Depok, Ratusan Wali Santri, Alumni Gontor mendoakan Imam Budi Hartono sukses dalam Pilkada tahun 2024.

Pemeritah Kota Depok Bangun Eco Park di Tahura Cagar Alam, Imam Budi Hartono: Seperti Kebun Raya Bogor

21 September 2024 - 17:29 WIB

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. Dok. Biznisku.id

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Lepas Ratusan Santriwati ke Pesantren Gontor di Masjid At Thohir

21 September 2024 - 17:15 WIB

Trending di Depok