Harian Sederhana, Bedahan – Sejumlah pelajar yang menjadi anggota paskibra pelaksanaan upacara peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia merasa bersyukur.
Pasalnya pelaksanaan upacara HUT RI tingkat kelurahan di lapangan samping Kelurahan Bedahan berjalan sukses. Luapan kegembiraan juga disampaikan Ketua Panitia Maralih Nursaid. Dirinya ikut merasa bangga karena pelaksanaan upacara berjalan lancar.
Salah satu pelajar mengakui, kesukseskan pelaksanaan upacara bendera ini karena satu dengan lainnya saling kompak, sehingga berjalan lancar. “Alhamdulillah pelaksaan upacara HUT Kemerdekaan RI berjalan lancar,” ujar Dwi, pelajar
Sementara itu, Ketua Panitia HUT Kemerdekaan RI, Maralih Nursaid mengatakan, pelaksanaan upacara bendera peringatan HUT Kemerdekaan RI berjalan lancar, karena adanya kerjasama antar paskibra dan pelatihan yang begitu intensif.
“Alhamdulilah kami bersyukur kepada Allah SWT dan terimakasih tim paskibra yang melaksanakan tugas dengan baik, sehingga pengibaran bendera berjalan lancar,” ujar Maralih usai kegiatan upacara peringatan Kemerdekaan RI pada Sabtu (17/8).
Dirinya juga mengapresia seluruh peserta upacara, termask pelatih paskibra yang memberikan bimbingan di panas terik matahari selama dua minggu. Pelatihan ini juga melibatkan Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas.
Selain itu, terimakasih pula kepada peserta upacara lainnya, dari pelajar tingkat SD, SMP dan SMA, marching band, serta elemen masyarakat yang ada di wilayah Kelurahan Bedahan mengikuti jalannya upacara dari awal hingga akhir.
“Dengan mengikuti upacara HUT RI dan menyemarakkan hari kemerdekaan ini membuktikan bahwa semua elemen masyarakat di sini cinta NKRI dan tidak melupakan sejarah bangsa dalam merebut kemerdekaan,” paparnya.
Dirinya berharap di HUT ke-74 Kemerdekaan RI bagi seluruh masyarakat, termasuk generasi muda untuk mengisi kemerdekaan ini dengan pembangunan. Jika mereka pelajar, belajar dengan baik dan bisa meraih prestasi, kemudian bagi masyarakat bisa bergotong royong satu dengan lainnya untuk membangun lingkungan.
“Jadi, semuanya bisa melakukan hal-hal yang positif untuk negeri ini,” ungkapnya.
Suksesnya pelaksanaan peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI di wilayah Kelurahan Bedahan, ditambahkannya, tidak hanya melibatkan sejumlah pelajar dari berbagai tingkatan sekolah, termasuk LPM, RT, RW, pemuda Karang Taruna.
Kemudian, lanjut dia, yang tidak kalah pentingnya bahwa pelaksanaan ini didukung penuh aparatur pemerintah kelurahan yang dipimpin Lurah Bedahan, Sudadih sehingga kegiatan ini bisa berjalan sukses. (*)