Menu ✖

Mode Gelap

Menu ✖

Mode Gelap

Headline

PDIP Jagokan Yesi-Firlie di Pilkada Karawang

badge-check


					PDIP Jagokan Yesi-Firlie di Pilkada Karawang Perbesar

Harian Sederhana, Karawang – PDI Perjuangan dan Partai Golkar resmi mengusung pasangan Yesi Karya Lianti-Firlie Ganinduto untuk berpasangan maju sebagai calon bupati dan calon wakil bupati dalam Pilkada Karawang mendatang.

“Dua partai ini (DPP PDI Perjuangan dan DPP Partai Golkar) sudah sama-sama merilis terkait calonnya (Yesi-Firlie),” tutur Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono selepas membagikan 6.000 lebih paket sembako di Kantor DPC PDI Perjuangan Karawang, Minggu (17/05).

PDI Perjuangan telah menyiapkan mesin partai, lanjut Ono, untuk meraup suara warga Karawang. Bahkan, lanjut dia, baik Yesi Karya Lianti dan Firlie Ganinduto pun sudah menyusun relawan.

“Mesin partai sudah kita siapkan, relawan juga sudah disiapkan Bu Yesi dan Pak Firlie, tentunya kita harus bergerak bersama-sama,” kata Ono Surono.

Di tempat yang sama, Yesi Karya Lianti menegaskan kalau dirinya terus melakukan pergerakan ke masyarakat Karawang sesuai instruksi PDI Perjuangan.

“Pastinya saya sebagai calon dari PDI Perjuangan akan melakukan all out, jadi tidak ada istilahnya diam, karena sesuai instruksi partai saya terus bergerak setiap hari,” tegasnya.

Diketahui, Jelang Pilkada Karawang, baru pasangan Yesi Karya Lianti-Firlie Ganinduto yang resmi diusung PDI Perjuangan-Partai Golkar.

Dari catatan Harian Sederhana, sebelumnya Partai Golkar menyatakan akan berkoalisi dengan Partai Demokrat dan Nasdem di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Karawang 2020, kini giliran sejumlah partai politik atau parpol membangun poros untuk bertarung pada pesta demokrasi tersebut.

Parpol tersebut adalah Gerindra, PKB, dan ‘Poros Juang’ yang mana didalamnya ada PDI Perjuangan, PAN, PPP, PBB, dan Hanura di Resinda Hotel Karawang pada Senin (17/02) malam.

Pada pertemuan yang diselenggarakan secara tertutup tersebut terkuak kabar terbentuk koalisi 26 kursi siap menantang Cellica Nurrachadiana selaku petahana yang sebelumnya diusung Partai Golkar.

Ketua DPC PDI Perjuangan, Taufik Ismail mengungkapkan, pertemuan yang dilakukan kali ini merupakan tiga kekuatan besar antara Gerindra, PKB dan Poros Juang menjelang perhelatan pilkada yang akan dihelat pada 23 September 2020 mendatang.

Bahkan menurut pria yang akrab disapa Kang Pipik tersebut, ia memberikan signal politik mengenai kemungkinan dan rencana adanya koalisi “Poros Juang Kebangkitan Indonesia Raya” di Pilkada Karawang dengan jumlah 26 kursi di dalam koalisinya.

“Ini sebuah kehormatan bagi Poros Juang, Kang Jimmy (Ketua DPC PKB Karawang) mengundang kita. Makanya kita silaturahmi. Kalau berbicara kemungkinan, Poros Juang Kebangkitan Indonesia Raya kan sangat luar biasa. Saya berpikir 26 kursi keren juga ya untuk tanda tangan koalisi ke KPU,” tutur Kang Pipik.

Sementara, Ketua DPC PPP Karawang, Lina Sugiharti mengatakan, pertemuan PKB, Gerindra dan Poros Juang ini merupakan pertemuan yang luar biasa.

“Saya mengapresiasi dengan kerendahan hatinya Kang Jimmy mengundang kita. Walaupun di dalam pertemuan ini saya masuk dalam pembahasan. Dalam hal ini kita tak mengedepankan ego,” ujar Lina.

“Makanya tadi kita membahas menyamakan persepsi untuk membangun Karawang ke depannya. Itu poin utamanya. Jadi bukan ego masing-masing siapa yang harus menjadi calon. Itu tadi kita mencair seperti keluarga yang ingin menghadirkan dan membuat sesuatu bagi Karawang kedepan,” kata Lina.

Sementara di akhir pernyataanya saat diwawancarai awak media, Balonbup atau Ketua DPC PKB Karawang, Kang Jimmy memberikan kode rasa optimisnya untuk maju di Pilkada Karawang 2020 mendatang.

“Pastinya akan indah pada waktunya,” tandas pria yang masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karawang tersebut. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Program Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Imam-Ririn Terhadap Anak Yatim di Kota Depok, Ada 6 Manfaat

6 November 2024 - 11:55 WIB

Janji SS-Chandra Beri Rp300 Juta Per RW Dinilai Beresiko: Tidak Bisa Dikelola Sembarangan

7 Oktober 2024 - 15:51 WIB

Mayoritas Dukung Imam Budi Hartono di Pilkada Depok, Alumni: yang Nyatut Sebagian Kecil

5 Oktober 2024 - 10:49 WIB

Alumni, Walisantri dan Simpatisan Pondok Gontor di Kota Depok Siap Deklarasi Dukungan ke Imam-Ririn

5 Oktober 2024 - 10:41 WIB

Semakin Kuat, Partai Masyumi Beri Dukungan ke Pasangan Imam-Ririn

1 Oktober 2024 - 10:33 WIB

Partai Masyumi memberikan dukungan ke pasangan Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq di Pilkada Depok 2024.
Trending di Politik