Harian Sederhana – Anggota Usaha Kecil Menengah Pertanian (UKMP) Kota Depok menggelar pelatihan workshop fotografi kepada pelaku UKM di Ruko Pesona Mungil, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Senin (11/2).
Kegiatan yang mengambil tema ‘Photo Product with Your Own Smartphone’ sebagai langkah dalam mewujudkan pengembangan entrepreneurship khususnya bagi pelaku UKM di Kota Depok. Selain itu, pelatihan ini merupakan salah satu cara berhemat dalam biaya produksi pelaku UKM.
“Pelatihan foto melalui smartphone ini penting, karena perkembangan jualan online lebih menjanjikan. Dan pelatihan workshop pelaku UKM ini merupakan yang kedua kalinya,” kata Yuliani selaku Anggota UKMP yang juga pelaku UKM di Kota Depok.
Menurutnya, bisnis di dunia online dengan penampilan produk sangat diutamakan, diantaranya adalah tampilan foto produk. Sementara, kendalanya foto produk UKM dapat dikenakan biaya mahal dan tidak murah.
“Jadi pelatihan fotografi ini lebih belajar bagaimana tips dan trik memfoto dengan menggunakan handphone smartphone. Sekaligus persiapan tampilan produk sebelum dipasarkan ke online,” ungkapnya.
Tak hanya itu, pelatihan workshop dengan menggunakan nara sumber Lily Kurniaini ini, menghimbau agar para pelaku UKM agar terus upgrade UMKM perihal bagaimana marketing secara online. Karena, dalam melakukan jual beli secara online, sudah merupakan hal yang wajib bagi UMKM.
“Pelaku UKM jika produknya UMKM nya ingin naik kelas harus aktif upgrade marketing online. Disisi lain, untuk kepentingan pelaku UKM sendiri, dalam memasarkan produknya. Yang pasti juga dapat meningkatkan omset penjualannya. Pada intinya marketing online ini juga bisa dijadikan sarana branding produk-produk UMKM,” papar Yuliani. (Bambang Banguntopo/Wahyu Saputra)