Harian Sederhana, Depok – Putusan Pengadilan Manchester yang memvonis Warga Negara Indonesia (WNI) bernama Reynhard Sinaga dengan hukuman penjara seumur hidup lantaran memperkosa sekitar 190 pria, menggegerkan masyarakat Indonesia.
Reynhard Sinaga sendiri diketahui berdomisi dan memiliki sebuah rumah besar di Kota Depok. Menyusul adanya peristiwa tersebut, pihak Polres Metro Depok pun ikut menyusuri kasus tersebut di wilayahnya.
Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Azis Andriansyah mengatakan, pihaknya belum menemukan dugaan atau indikasi catatan kriminal yang dilakukan Reynhard Sinaga di wilayah hukum Indonesia, khususnya di Kota Depok. Lantaran itu, Azis juga mengemukakan, sementara ini pihaknya masih mengumpulkan data dan informasi saja.
“Belum, (menggeledah rumah Reynhard). Kita sampai saat ini sementara kumpul-kumpul data dan informasi saja dulu,” tutur Azis saat dikonfirmasi, Rabu (08/01).
Selain itu, ia juga mengatakan belum ada indikasi korban predator seksual yang melaporkan ke pihaknya. Namun, Polres Metro Depok akan terus menggali proses penyelidikan terhadap jejak Reynhard di Kota Depok. “Kita masih proses penyelidikan kasus ini,” katanya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna prihatin atas perbuatan yang dilakukan Reynhard. Perbuatannya dinilai mencoreng wajah Indonesia, khususnya Kota Depok di kancah dunia.
“Nama Kota Depok ikut terseret lantaran Reynhard tercatat sebagai warga sini. Memalukan sekali, apalagi aduh nama Depok lagi,” kata Pradi saat dijumpai wartawan di Gedung DPRD Kota Depok.
Dari kasus tersebut, Pradi mengatakan di satu sisi jika melihat sisi akademis dan intelektual dari Reynhard, maka tak bisa diragukan. “Kita lihat di satu sisi kalau bicara akademis dan intelektual gak diragukan, tapi sisi lain masalah akhlak ini yang mungkin jadi catatan,” bebernya.
Pradi menjelaskan, meski kasus tersebut terjadi di Manchester, namun domisili Reynhard yang mencoreng Kota Depok. “Tapi ini (kasus) kan gak di tempat kita hanya alamatnya di tempat kita. Jadi dibawa-bawa ini Depok. Mencoreng, luar biasa ini Depok jadi trending dunia,” kata Pradi.