Harian Sederhana, Kedaung – Ajakan Pemerintah Kelurahan Kedaung bagi perusahaan untuk berpartisipasi memberikan sumbangsih kepada warga untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) direspon pengusaha.
Dua perusahaan yang ada di wilayah tersebut memberikan bantuan berupa masker melalui kelurahan untuk dibagikan kepada warga. Keduanya dari Lembaga Sertifiasi Badan Usaha PT Paklinas dan PT Mido Indonesia, perusahaan garmen.
“Alhamdulillah ajakan membantu warga dari perusahaan yang ada di Kedaung direspon positif, karena hari ini sudah dua perusahaan memberikan bantuan masker jumlahnya mencapai ratusan,” ujar Wahidin kepada Harian Sederhana pada Senin (13/4).
Bantuan masker tersebut, lanjut dia, diserahkan kepada warga yang membutuhkan melalui perwakilan RW setempat, dan dibagikan kepada warga yang membutuhkan sehingga bisa mencegah penyebaran corona.
Dirinya juga mengimbau kepada warga untuk menjaga jarak, hindari kerumunan massa, berdiam di rumah, kecuali untuk urusan pekerjaan, namun tidak lupa menggunakan masker saat keluar rumah.
Selanjutnya, ditambahkannya, meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dengan melakukan cuci tangan dengan sabun, ataupun menggunakan disinfektan. “Dengan mengikuti imbauan pemerintah maka bisa mencegah dari virus corona,” tandasnya.
Zainal dari PT Mido, mengatakan, bantuan yang diserahkan melalui kelurahan untuk masyarakat merupakan bentuk kepedulian dari perusahaannya, sehingga warga tidak terpapar viorus corona.
“Bantuan yang kami berikan berupa masker mudah-mudahan bermanfaat dan diharapkan virus corona segera berlalu,” tuturnya usai menyerahkan masker kepada aparatur pemerintah kelurahan setempat. (*)