Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Depok

Pocong Bayi Buat Gempar Warga Cipayung

badge-check


					Sesosok mayat bayi perempuan ditemukan di dalam bungkus plastik hitam di teras depan Majlis Ta'lim Nurul Hikmah di kawasan Bulak Barat, RT 05/07 Kecamatan Cipayung, Rabu (3/7/2019). Perbesar

Sesosok mayat bayi perempuan ditemukan di dalam bungkus plastik hitam di teras depan Majlis Ta'lim Nurul Hikmah di kawasan Bulak Barat, RT 05/07 Kecamatan Cipayung, Rabu (3/7/2019).

Harian Sederhana, Depok – Sesosok mayat bayi perempuan ditemukan di dalam bungkus plastik hitam di teras depan Majlis Ta’lim Nurul Hikmah di kawasan Bulak Barat, RT 05/07 Kecamatan Cipayung, Rabu (3/7/2019).

Sontak temuan tersebut membuat geger warga sekitar. Data yang berhasil dihimpun menyebutkan, jasad bayi tak berdosa itu kali pertama ditemukan oleh salah seorang warga bernama Anang, sekira pukul 05:30 WIB.

Kapolsek Pancoran Mas Kompol Agus Roni Wowor mengatakan mayat bayi perempuan yang ditemukan di teras Majelis Taklim Nurul Hikmah, Kampung Bulak, Kelurahan Cipayung, Kota Depok, sudah dibawa ke RSUD Ciawi Bogor untuk penanganan outopsi.

Roni Wowor mengatakan, mayat bayi perempuan yang terbungkus kain kafan tersebut sengaja dibuang oleh seseorang di teras Majelis taklim tersebut.

“Kita tetap lakukan penyelidikan penemuan mayat bayi perempuan ini,” kata Roni Wowor.

Awal mula penemuan mayat bayi tersebut oleh saksi bernama Anang pada saat sedang membersihkan Majlis Ta’lim Nurul Hikmah melihat sebuah plastik warna hitam di teras depan dan baju kemeja warna putih menutupi toples kue yang berisikan ari-ari.

Kemudian saksi Anang kata Roni Wowor memberitahukan kepada Roni Patinasarani bahwa di teras majelis ditemukan bungkusn plastik warna hitam yg berisikan mayat bayi.

“Kemudian penemuan ini dilaporkan ke Polsek Pancoran Mas. Kemudian Pawas, Reskrim dan piket Buser mendatangi tempat kejadian perkara. Setelah tiba di TKP ternyata benar terdapat bungkusan plastik warna hitam dan pada saat dibuka berisi kain warna putih yang sudah terikat seperti pocong,” ulasnya.

Dan setelah pocong dibuka, lanjutnya diketahui berisikan mayat bayi perempuan yang baru lahir. Mayat bayi perempuan tersebut ditemukan pada pukul 05.30 WIB petugas yang sering membersihkan majelis taklim sudah terbungkus kain kafan.

“Awal mula ditemukan oleh biasa membersihkan majelis taklim, melihat ada bungkusan hitam dan di dalam ada kain putih ternyata isinya mayat bayi yang masih merah terbungkus kain kafan,” kata warga sekitar Sobari.

Setelah ditemukan mayat perempuan yang dibungkus kain kafan tersebut, petugas yang biasa membersihkan itu langsung melaporkan ke pihak ketua RT dan RW setempat. Lalu pihak anggota Polsek Pancoran Mas langsung datang ke lokasi kejadian.

“Langsung ditangani oleh Polsek Pancoran Mas. Penemuan mayat bayi yang masih merah itu membuat kaget warga sekitar Kampung Bulak Barat,” pungkasnya.

(*)

 

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Disdik Kota Depok Perbaiki SDN Mekarjaya 29 Secara Bertahap, Pakai BTT

16 Januari 2025 - 09:49 WIB

Atap SDN Mekarjaya 29 ambruk.

Kota Depok Endemis DBD, Ini Jumlah Kasus Selama 2024 Mencapai 4.825 Kasus

27 Desember 2024 - 13:24 WIB

Ratusan Personil Gabungan Siap Amankan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Depok

24 Desember 2024 - 13:44 WIB

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Kocak Heri Hore Sebut Istilah ‘Orang Miskin Dilarang Sakit’ Tidak Berlaku di Kota Depok

4 Oktober 2024 - 09:42 WIB

Trending di Depok