Menu ✖

Mode Gelap

Menu ✖

Mode Gelap

Depok

Sosialisasi Pilkada Depok 2020, Dandim Tekankan Netralitas TNI

badge-check


					KPU Kota Depok mengadakan kegiatan sosialisasi Pilkada Depok 2020 di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0508/Depok. Perbesar

KPU Kota Depok mengadakan kegiatan sosialisasi Pilkada Depok 2020 di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0508/Depok.

Harian Sederhana, Depok – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok mengadakan kegiatan sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Depok 2020 di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0508/Depok pada Kamis, 20 Februari 2020.

Kegiatan sosialisasi pilkada ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan oleh stakeholder untuk bersinergi dengan pihak pengamanan dalam hal ini TNI, guna menyukseskan pelaksanaan pilkada yang akan dihelat pada 23 September 2020 mendatang.

Sosialisasi yang diinisiasi oleh Kodim 0508/Depok ini berlangsung di Aula Makodim 0508/Depok dengan dihadiri ratusan personel TNI.

Dandim 0508/Depok, Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj mengatakan, kegiatan tersebut adalah bagian dari persiapan prajurit dalam menghadapi Pilwalkot Depok 2020. Ia berharap sosialisasi ini dapat menghindarkan para personelnya dari pelanggaran netralitas saat bertugas. Sehingga nantinya, tak ada sedikit pun pelanggaran khususnya mengenai netralitas.

“Kegiatan ini kita tujukan untuk memberikan pemahaman tentang seperti apa itu tahapan Pilkada Depok 2020 dan yang paling utama adalah bagaimana prajurit semuanya mengetahui hal-hal yang diperlukan dalam nanti bertugas,” tutur Agus kepada wartawan.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Depok Nana Shobarna mengapresiasi kegiatan sosialisasi Pilkada Kota Depok yang diinisiasi oleh Kodim 0508/Depok.

Sosialisasi Pilkada ini, kata Nana merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan oleh stakeholder untuk bersinergi dengan pihak pengamanan dalam hal ini TNI, guna menyukseskan pelaksanaan Pilkada Depok.

“Kegiatan seperti ini sangat perlu, karena biar bagaimanapun prajurit TNI harus mengetahui batasan-batasan sejauh mana netralitasnya dalam Pilkada,” katanya.

Dengan kegiatan ini, Nana mengatakan para prajurit TNI dapat mengetahui bagaimana tahapan Pilkada hingga persoalan netralitas saat menjalani pengamanan Pilkada di lapangan.

“Jadi kalau ada masyarakat yang bertanya di lapangan, prajurit sudah ada bayangan wawasan yang dimiliki, terutama hal-hal teknis di lapangan,” katanya. (*)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Disdik Kota Depok Perbaiki SDN Mekarjaya 29 Secara Bertahap, Pakai BTT

16 Januari 2025 - 09:49 WIB

Atap SDN Mekarjaya 29 ambruk.

Kota Depok Endemis DBD, Ini Jumlah Kasus Selama 2024 Mencapai 4.825 Kasus

27 Desember 2024 - 13:24 WIB

Ratusan Personil Gabungan Siap Amankan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Depok

24 Desember 2024 - 13:44 WIB

Program Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Imam-Ririn Terhadap Anak Yatim di Kota Depok, Ada 6 Manfaat

6 November 2024 - 11:55 WIB

Sibuk Kampanye Pilkada, Calon Wali Kota Depok Imam Budi Hartono Juara Lomba Penulisan Tingkat Nasional

10 Oktober 2024 - 12:42 WIB

Trending di Depok