Menu

Mode Gelap
Perjuangan Nanu Membangun Bisnis Advertising Mulai Bisnis WO dari Nol, Kini Teh Yani Kantongi Omset Ratusan Juta Per Bulan

Terkini

Tren Partai Terus Meroket, Hanif : PKB Targetkan 10 Kursi di Depok

badge-check


					Tren Partai Terus Meroket, Hanif : PKB Targetkan 10 Kursi di Depok Perbesar

Harian Sederhana – Sekretaris Jenderal DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Hanif Dakhiri optimis partainya mampu meraih tren positif dalam Pemilu 2019. Ia yakin dan percaya partai besutan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin banyak mendapatkan kursi di parlemen.

“Dengan antusias masyarakat Kota Depok yang begitu luar biasa, saya yakin PKB menemui kebangkitannya di Depok untuk Indonesia. Kami yakin dan optimis,” tuturnya saat berorasi didepan pendukung di Lapangan Ikares, Jumat (12/04).

Pria yang duduk dalam Kabinet Jokowi-JK sebagai Menteri Tenaga Kerja ini juga menyebut, dengan kerja nyata maka dipastikan PKB dapat meraih hasil positif. Karena itu dia mengajak masyarakat Kota Depok untuk memilih PKB dalam Pemilu 2019.

“Kita buktikan dengan kerja nyata, berpolitik yang santun dan berkah. Kita kumpul ajak warga Depok untuk menentukan masa depan warga Depok, Bekasi dan Indonesia,” kata Hanif.

Ia juga menyebut, PKB sendiri menargetkan mendapatkan 10 kursi di Depok. Ia percaya dengan soliditas dan antusias masyarakat terhadap PKB, target tersebut dapat tercapai. Apalagi saat ini tren dari partai tersebut semakin melonjak dari waktu ke waktu.

“Berdasarkan survey sejumlah partai diprediksi lolos, terancam dan dipastikan tidak lolos. PKB satu-satunya partai berbasis Islam yang lolos electoral treshould,” paparnya.

Ketika disinggung target yang tinggi, Hanif pun menyebut bila Allah sudah berkehendak pastinya bisa terwujud. Menurutnya, PKB sendiri memiliki kekuatan lain seperti adanya ziarah kubur, tahlil dan doa bersama para kiyai.

“Kalau Allah berkehendak semua pasti bisa. Kita menginginkan agar Jokowi-Ma’ruf memimpin kembali memimpin bangsa Indonesia,” paparnya.

Seperti diketahui, PKB sendiri dalam Pemilu 2014 hanya mendapatkan satu kursi di DPRD Kota Depok. Kursi itu didapat oleh Selamet Riyadi dari Dapil Sawangan-Bojongsari-Cipayung.

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Program Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Imam-Ririn Terhadap Anak Yatim di Kota Depok, Ada 6 Manfaat

6 November 2024 - 11:55 WIB

Janji SS-Chandra Beri Rp300 Juta Per RW Dinilai Beresiko: Tidak Bisa Dikelola Sembarangan

7 Oktober 2024 - 15:51 WIB

Mayoritas Dukung Imam Budi Hartono di Pilkada Depok, Alumni: yang Nyatut Sebagian Kecil

5 Oktober 2024 - 10:49 WIB

Alumni, Walisantri dan Simpatisan Pondok Gontor di Kota Depok Siap Deklarasi Dukungan ke Imam-Ririn

5 Oktober 2024 - 10:41 WIB

Semakin Kuat, Partai Masyumi Beri Dukungan ke Pasangan Imam-Ririn

1 Oktober 2024 - 10:33 WIB

Partai Masyumi memberikan dukungan ke pasangan Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq di Pilkada Depok 2024.
Trending di Politik